Langkah-langkah menggunakan Recuva


Langkah-langkah menggunakan Recuva

1. Instal aplikasi recuva seperti biasanya, tidak sulit kok, cukup next dan next kemudian finish. Sekarang buka aplikasi begitupun juga data yang ingin di selamatkan. Ingat untuk hasil yang lebih baik, data yang akan di scanning diluar drive C dimana aplikasi tersebut terpasang. Setelah membuka aplikasi Recuva, kita akan dipandu langkah demi langkah untuk melakukan recovery. Pada bagian awal, cukup klik "Next" untuk melanjutkannya.
Panduan awal aplikasi recuva_tutorial-pc.jpg
Panduan awal aplikasi recuva

2. Pada bagian selanjutnya kita akan dihadapkan oleh banyaknya pilihan, diantara kita bisa melakukan recovery data sesuai dengan jenis file kita. Ambil contoh apabila kita ingin melakukan recovery data jenis video maka cukup centang pada bagian video dan seterusnya. Namun apabila data yang ingin kita recovery banyak jenis, cukup klik next saja untuk melanjutkannya.
Memilih jenis data yang akan diselamatkan_Tutorial-pc.jpg
Memilih jenis data yang akan direcovery

3. Untuk bagian ini, kita harus menentukan lokasi secara spesifik dimana data tersebut berada. Ambil contoh, data tersebut berada di dalam removable drive seperti flashdisk, maka pilih pada bagian "In a specific location" dan arahkan ke drive dimana lokasi flashdisk tersebut berada.
Memilih lokasi dimana data tersebut hilang.jpg
Memilih lokasi dimana data tersebut hilang

4. Untuk langkah terakhir, kita cukup klik bagian "Start" kemudian secara otomatis aplikasi recuva akan melakukan scanning terlebih dahulu. Agar hasil maksimal sebelum mengklik start, beri centang terlebih dahulu pada "Enable deep scan". Lamanya hasil scanning tergantung besarnya kapasitas drive yang ada.
Proses scanning data.jpg
Proses scanning data

5. Setelah selesai melakukan scanning drive, maka aplikasi recuva akan menunjukkan hasilnya. Terlihat disini data dibedakan menjadi 3 yaitu berwarna kuning, merah dan hijau. Untuk warna merah sendiri agak sulit untuk recovery data. Yang bisa diselamatkan adalah data yang berwarna kuning dan hijau. Beri centang pada data yang akan di selamatkan, klik "recovery" dan langkah selanjutnya cukup tentukan lokasi penyimpanan data tersebut, ingat, jangan di drive C!.
Memilih drive untuk lokasi data yang telah di recovery.jpg
Memilih drive untuk lokasi data yang telah di recovery

Sampai disini kita telah melakukan penyelamatan data baik yang hilang secara tidak sengaja, terformat atau bahkan yang telah di instal ulang. Tetapi harap di ingat, tidak semua data bisa di selamatkan, hanya sebagian saja. Saya sendiri pernah melakukan perbandingan antara aplikasi yang berbayar dengan yang gratisan, hasilnya memang lebih baik yang berbayar. Wajar, karena aplikasi yang berbayar memiliki fitur yang lebih baik.

Demikian artikel mengenai cara mengembalikan data yang terhapus, terformat atau hilang. Semoga bisa membantu bagi kalian yang mengalami hal tersebut. Apabila artikel ini bermanfaat, silahkan di share atau di infokan ke teman-teman yang lain.

Komentar