sebas Informatika


ABSTRAKSI
SEBASTIÃO DA COSTA, 11141299, APLIKASI PENDATAAN GURU-GURU SMP PERMANEN  PADA MINISTÉRIO DA EDUCAÇÃO DIRECÇÃO DA  EDUCAÇÃO  DISTRITO DILI  BERBASIS WEB(dibawah bimbing oleh Bapak Natalino Ximenes, S.Kom selaku pembimbing I dan Deolindo Ximenes de Jesus S.T, selaku pembimbing II)
           Perkembangan teknologi yang begitu cepat khususnya di sisi komputerisasi pada saat ini telah mempunyai peranan penting dalam kehidupan masyarakat secara keseluruhan. Hal ini dirasakan juga di Negara Timor Leste saat ini. Hampir setiap harinya selalu ada perangkat atau program dan sistem baru yang bermunculan. Namun pada Instansi Direccao da Educacao Distrito Dili dalam melakukan pendataan guruguru SMP permanen masih manual, sehingga seringkali mengalami kendala dalam pembuatan laporan yang berkaitan sesuai dengan kebutuhan user.
semua permasalahan yang telah dibahas di atas belum membentuk suatu Aplikasi yang terintegrasi, sehingga tidak mampu memberikan informasi mengenai Pendataan guru SMP permanen. Dalam Aplikasi yang dibangun mencantumkan data guru SMP Perrmanen. Data–data tersebut terkumpul dan akan membentuk menjadi  suatu sistem yang bekerja secara efektif.
Dari Aplikasi yang dibentuk dengan mudah membantu para Staf dan bagian administrasi untuk bisa mengetahui atau mengindentifikasi berapa banyak guru SMP permanen yang ada di sekolah dari setiap lembaga pendidikan. Selain itu juga Aplikasi dapat membantu dan mempermudah institusi mencari informasi mengenai guru SMP permanen, dengan demikian institusi dapat menggontrol semua pendataan tentang guru SMP permanen secara efisien dan efektif.
Kata kunci: Aplikasi Berbasis Web, Pemrograman, Sistem Pendataan,




Komentar