YERUSALEM - Pasukan militer Israel dilaporkan telah menghancurkan sebuah terowongan lintas batas di jalur Gaza. Terowongan yang dihancurkan itu disebut-sebut dibangun dan dimiliki oleh kelompok Hamas. Namun pengumuman tersebut sendiri telah dihapus oleh Israel mengingat meningkatnya ketegangan di perbatasan Gaza. Sebagaimana diketahui, pengumuman Pemerintah Amerika Serikat (AS) yang mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel telah memicu kerusuhan di Palestina. Sebagaimana dilansir Reuters, Minggu (10/12/2017), terowongan yang dihancurkan tersebut telah memungkinkan pasukan bersenjata Hamas untuk mengelabui pasukan Israel selama